"Cares of Healthy" KKN 51 Universitas Trunojoyo Madura
Pada
Sabtu, 20 Juli 2019
 |
(Suasana dalam acara "Cares Of Healthy". Foto: KKN51) |
Bangkalan - "Cares
of Healthy" merupakan salah satu program kerja yang diadakan oleh peserta KKN 51
UTM Pada tanggal 17 Juli 2019 bertempatkan di Rumah Pak Supardi selaku Kepala
Dusun Bikondang Desa Lergunong Kecamatan Klampis Kabupaten Bangkalan. Pada
kegiatan ini diselenggarakan atas kerkerjasama KKN 51 dengan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP), materi dalam kegiatan ini disampaikan oleh BPP dan Amirul Muzakki
selaku pemateri kedua.
Materi cares of healthy yang disampaikan oleh BPP kali ini membahas
tentang Cara Penanaman dan Pembudidayaan Tanaman Obat Keluarga (TOGA). Selanjutnya juga
menambahkan materi manfaat TOGA bagi kesehatan. Perangkat Desa beserta masyarakat Desa Lergunong sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini.
 |
(Foto bersama setelah acara. Foto: Oleh KKN51) |
Adanya pemberian materi TOGA
disesuaikan dengan kondisi lingkungan Desa Lergunong dan tanaman obat-obatan
yang disarankan, yakni tanaman obat-obatan yang tidak membutuhkan air banyak dan
perawatan khusus. TOGA dapat dikategorikan sebagai obat tradisional yang mudah
ditemukan dan murah meriah. TOGA dapat menjadi solusi dan tidak kalah manfaatnya
dengan obat kimia dan obat-obat di pasaran.
“Semoga bermanfaat bagi masyarakat” Ucap Imam Farodhi selaku
penanggungjawab kegiatan ini.
Melihat antusias
masyarakat Desa Lergunong “Harapan saya kegiatan seperti ini tidak berhenti
disini dan menarik antuasias masyarakat untuk berkumpul saat ada acara seperti
ini lagi” ucap salah satu pemateri BPP, pada Rabu (17/07).
Penulis: Heni
Editor: Amin
Komentar (0)
Posting Komentar